Jakarta, 25 Oktober 2024 – Beneran Indonesia bersama Kementerian Dalam Negeri umumkan pemenang lomba kreativitas pemuda yang digelar sebagai bagian dari upaya menyukseskan Pilkada serentak di tahun 2024. Bertempat di kantor Kementerian Dalam Negeri, acara ini disiarkan secara langsung di kanal Youtube Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri serta dapat diikuti secara virtual oleh para peserta yang tersebar di seluruh Indonesia.
Kompetisi yang berlangsung selama 3 minggu dan mengusung tema “Sukseskan Pilkada Serentak Tahun 2024 sebagai Wujud Nyata Bela Negara” ini telah berhasil menghimpun sebanyak lebih dari 200 video peserta yang merupakan siswa sekolah menengah maupun mahasiswa.
“Tujuan penyelenggaraan lomba kreativitas pemuda ini agar para pemuda dapat mengambil peran sebagai duta atau pembawa pesan bagi ciclenya – yaitu keluarganya, lingkaran pertemanannya, lingkungan sekolahnya, dan tempat tinggalnya – bahwa menyukseskan Pilkada serentak tahun 2024 adalah salah wujud nyata bela negara”, sampai Kasubdit Bela Negara, Ibu Ni Putu Myari Artha.
Bapak Drajat Wisnu Setyawan selaku Direktur Bina Ideologi, Karakter, dan Wawasan Kebangsaan dalam sambutannya sebelum mengumumkan pemenang lomba, menyatakan pentingnya partisipasi dan dukungan seluruh pihak dalam menyukseskan penyelenggaraan Pilkada mendatang. “Ini merupakan kapasitas kita dalam membangun bangsa yang mempunyai pola sikap, pola tindak cinta tanah air yang mengerti akan hak dan kewajibannya sebagai warga negara dalam berdemokrasi”,
Juara pertama lomba kreativitas pemuda diraih oleh kelompok siswa dari SMAN 1 Salatiga yang menggambarkan berbagai perspektif mengenai kriteria pemimpin ideal yang disampaikan dalam format roleplay. Juara kedua dimenangkan oleh mahasiswa perwakilan Universitas Semarang yang menekankan larangan untuk golput, terlibat dalam politik uang, menyebarkan hoaks maupun hate speech sebagai wujud dukungan dalam Pilkada 2024.
Sementara itu, pemenang ketiga ditempati oleh kelompok mahasiswa asal Universitas Muhammadiyah Prof. Hamka, yang menyampaikan pesan wujud bela negara yang dapat dilakukan oleh para generasi muda dengan cara tidak golput, tidak menyebarkan informasi hoaks, serta menolak juga melaporkan segala bentuk politik uang.
Melalui kompetisi ini, harapannya, para anak muda yang merupakan pemilih pemula maupun pemilih muda tidak hanya memiliki platform dalam menuangkan kreativitas mereka melalui karya audio visual, tetapi juga dapat berkontribusi menyuarakan pesan yang berdampak dalam menciptakan suasana pemilihan kepala daerah yang demokratis dan penuh perdamaian.
Tentang Yayasan Bela Negara Nasional Indonesia (Beneran Indonesia)
Beneran Indonesia merupakan yayasan yang bergerak di bidang pendidikan karakter dan kewarganegaraan melalui metode experiential learning. Yayasan ini hadir sebagai bentuk kepedulian atas kondisi masyarakat yang semakin terkotak-kotak, mudah dipengaruhi paham radikalisme, dan kurang memahami bagaimana caranya menjadi bagian dari solusi untuk bangsanya.
Jakarta, 28 Oktober 2024
Partnership Coordinator Yayasan Beneran Indonesia
Nisa Amalina